Selasa, 14 Juni 2011

Pin It

Tips Bisnis : Menyederhanakan Target Yang Besar Menjadi Kecil

Siapa yang tak kaget jika ketika Anda ditanya oleh seseorang, Berapa target penghasilan anda sebulan ? lalu anda menjawab 20 juta per bulan. Tentu akan banyak yang akan mencibir anda apalagi anda hanyalah seorang pemula yang tidak begitu berpengalaman dalam usaha. Bisnis dengan keuntungan sebulan mencapai 20 juta memang bukanlah main-main, ini adalah target besar bagi orang sekelas saya yang pendapatannya baru tingkatan jutaan dari internet. Mungkin bagi para pelaku bisnis online yang sudah lama malang melintang di dunia bisnis internet, 20 juta bukanlah target luar biasa apalagi bagi para kapitalis besar setingkat Aburizal Bakrie atau Tomi Suharto, tentu uang segitu bukanlah apa-apa. Namun, bagi kroco seperti saya - uang segitu amatlah besar- dan mungkin anda pun demikian.

Tapi saya pernah belajar kepada seorang master yang berjualan di Ebay, dari jualan kaos saja dia bisa menghasilkan puluhan juta per bulan dan yang saya ambil pelajaran yang utama dari dia adalah bukan pada sisi pendapatannya, namun kemampuannya men-simple-kan sesuatu target yang besar. Caranya adalah membagi nominal yang besar itu dengan jumlah hari dan jumlah jam. Sebagai contoh adalah sebagai berikut. Anda ingin mendapatkan penghasilan 20 juta per bulan, berarti anda hanya perlu mendapatkan penghasilan 600 ribu per hari dan berarti anda hanya perlu mendapatkan  25 ribu per jam. Apakah mendapatkan 25 ribu per jam itu sulit ? Master eBay ini ternyata punya trik khusus rupanya. Dia menghitung bahwa untuk mendapatkan keuntungan 25 ribu per jam sangatlah mudah karena biasanya mereka menjual satu kaos mengambil untung sampai 75 ribu per kaos, artinya dalam sehari mereka cukup menjual 8 kaos per hari. Apakah ini mudah ? Mereka kemudian menghitung, jika menjual kaos marketable (sesuai keinginan pasar) sebanyak 20 jenis kaos maka kemungkinan laku adalah 1 kaos per hari berarti untuk mendapatkan penjualan kaos per hari mereka berjualan sampai 160 jenis kaos per hari.

Apakah mereka sukses meraih target ? Jawabnya kebanyakan "IYA" ditambah lagi mereka juga menjual jenis lainnya yang tak kalah menguntungkan ditambah banyaknya akun yang mereka miliki memungkinkan mereka bisa menjual lebih banyak lagi.

Tentu rejeki memang dari Allah SWT semata, namun pengalaman orang lain juga tak kalah pentingnya untuk mengasah ilmu kita. Memang keberhasilan mereka tak hanya karena kemampuan mereka saja namun faktor Allah sang pemberi rizki-lah yang paling menentukan. Jadi marilah kita berpikir sederhana dalam bisnis, Ringankanlah perhitungan dan mudahkanlah dalam memandang sesuatu, sehingga target yang terlihat besar menjadi target yang menurut kita logis untuk diraih.

1 komentar:

  1. wow ... sungguh memberikan wawasan baru mengenai mencari uang di internet....simple yaaa

    BalasHapus

Silakan komentar ya, tapi jangan caci maki diriku ya... :D